Ilkay Gundogan dari Manchester City. Barcelona mengincar Gundogan pada bursa transfer musim panas 2023.
LalangBuana, BARCELONA — Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, ancang-ancang meningkatkan amunisi timnya. Satu nama masuk radar Xavi.
Dia adalah Ilkay Gundogan. Saat ini, Gundogan masih berkostum Manchester City. Kontrak sang gelandang dengan Man City sampai pengujung Juni 2023.
Tersisa beberapa bulan lagi. Kedua kubu belum mengumumkan keputusan memperpanjang kerja sama. Para peminat siap memanfaatkan momentum ini
“Menurut the Athletic, Xavi telah membuat permintaan khusus ke petinggi klubnya untuk mendatangkan Gundogan karena kontrak pemain tersebut di Etihad akan berakhir,” demikian laporan yang dikutip dari Sportsmole, Sabtu (25/3/2023).
Eks Borussia Dortmund itu tetap diandalkan Pep Guardiola. Gundogan berstatus kapten Man City. Sejauh musim 2022/2023 berjalan, Gundogan sudah menjadi starter di 20 pertandingan dan berkontribusi atas terciptanya enam gol the Citizens.
Barcelona terus memantau situasi sosok berdarah campuran Jerman-Turki itu. Pasalnya, selain memiliki teknik mumpuni, Gundogan juga akan tersedia secara gratis. Itu bisa membantu keuangan klub raksasa Katalan.
Dengan demikian, Barca tinggal bersepakat soal gaji. Terlebih dahulu Blaugrana melepas beberapa pemain yang tak dipeelukan sehingga bisa terus memperbaiki kondisi finansial klub.
Ini musim ketujuh Gundogan berkostum Man City. Sejauh itu, ia tampil dalam 290 laga di berbagai ajang. Ia mengoleksi 53 gol selama bermarkas di Stadion Etihad.
Gundogan sudah merasakan semua gelar domestik di Inggris. Itu termasuk empat trofi Liga Primer Inggris dan satu Piala FA. Sayang, ia masih kering prestasi di Eropa.
Gundogan pernah meloloskan Man City ke final Liga Champions musim 2020/2021. Dalam pertemuran di Porto, anak asuh Guardiola takluk 0-1 dari Chelsea FC.
Sumber:Republika