TMMD di Sukabumi, TNI akan Bangun Jalan Hingga Perbaiki Rutilahu

LalangBuana, SUKABUMI — Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-116 tahun anggaran 2023 Kodim 0607/Kota Sukabumi siap digelar di wilayah Kecamatan Kebonpedes, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Melalui program TMMD ini disiapkan kegiatan pembangunan fisik dan nonfisik.


Upacara pembukaan TMMD kali ini digelar di Lapang Bojong Ringkung, Desa Sasagaran, Kecamatan Kebonpedes, Rabu (10/5/2023). TMMD yang difokuskan di wilayah Desa Jambenenggang ini akan berjalan mulai 10 Mei hingga 8 Juni 2023.


Bupati Sukabumi Marwan Hamami menyambut baik program TMMD ini. “Bersyukur kegiatan TMMD dilaksanakan di Kabupaten Sukabumi, khususnya Desa Jambenenggang,” ujar Bupati, yang menghadiri upacara pembukaan TMMD.


Selama kegiatan TMMD tersebut direncanakan sejumlah pembangunan fisik, antara lain pengerasan jalan, pembuatan jembatan, pemasangan batu tembok penahan tanah (TPT), rabat beton, dan penimbunan tanah. Selain itu, direncanakan perbaikan rumah tidak layak huni (rutilahu).


Ada juga kegiatan nonfisik, di antaranya penyuluhan pemerintah desa, wawasan kebangsaan, bela negara, hukum, bahaya narkoba, program KB, kesehatan, peternakan, perikanan, penanggulangan bencana, lingkungan hidup, UMKM, dan juga penyuluhan pertanian.


Menurut Bupati, sistem perencanaan TMMD ini menyerap aspirasi dari masyarakat, sehingga dapat langsung menjawab kebutuhan masyarakat. Pelaksanaannya pun melibatkan masyarakat, juga sejumlah pihak terkait.


Bupati menyoroti kegiatan TMMD yang mengedepankan unsur gotong royong ini. Ia mengatakan, gotong royong dan kebersamaan ini merupakan karakter bangsa yang harus terus dipelihara. “Kegiatan yang mengambil tema sinergi lintas sektoral mewujudkan kemanunggalan TNI-rakyat semakin kuat ini sangat luar biasa,” ujar Bupati.


 



Sumber:Republika