Aktor Keanu Reeves (ilustrasi). Kelanjutan film Constantine 2 kabarnya telah didiskusikan oleh Keanu Reeves dan petinggi DC Studios, James Gunn.
LalangBuana, JAKARTA — Perubahan yang terjadi di Warner Bros Discovery tampaknya tak mengubah rencana DC Studios untuk memproduksi sekuel film Constantine. Petinggi DC Studios, James Gunn, bahkan telah berdiskusi lebih lanjut mengenai rencana Constantine 2 dengan aktor Keanu Reeves.
Pembicaraan ini telah dikonfirmasi langsung oleh Reeves, yang merupakan bintang utama dalam film Constantine pertama. Reeves berharap para penggemar Constantine bisa melihat kelanjutan petualangan dari detektif supernatural tersebut dalam memburu beragam entitas mistis.
Pernyataan dari Reeves ini disambut dengan antusiasme yang besar dari para penggemar. Betapa tidak, para penggemar telah menanti kehadiran sekuel film Constantine selama bertahun-tahun.
Rencana produksi Constantine 2 telah berembus sejak 2022. Namun hingga saat ini, belum ada banyak detail yang diberikan mengenai film tersebut. Meski begitu, keterlibatan Reeves dan Gunn membuat film Constantine 2 tampak menjanjikan.
Dalam Constantine 2, Reeves akan kembali memerankan detektif John Constantine. Selain itu, film ini juga akan disutradarai oleh Francis Lawrence yang sebelumnya menggarap film Constantine pertama.
Film Constantine 2 akan menjadi proyek perdana Akiva Goldsman setelah kembali bergabung dengan Warner Bros. Goldsman akan berperan sebagai penulis naskah untuk film tersebut, bersama dengan JJ Abrams dan Hannah Minghella.
Menurut Goldsman, film Constantine memiliki konsep dunia yang sangat unik. Konsep inilah yang menjadi salah satu kunci besar kesuksesan film yang dirilis pada 2005 tersebut. Goldsman mengungkapkan, dia akan menjaga unsur keunikan ini dalam film sekuelnya sambil menghadirkan sebuah kisah yang baru.
“(Film ini menghadirkan genre) noir yang gemilang dan otentik, di mana ada dunia di balik dunia baik dan jahat yang berdampingan dekat dengan dunia kita,” ujar Goldsman, seperti dilansir MovieWeb, Selasa (7/3/2023).
Selain Reeves, aktor Peter Stormare diprediksi akan kembali terlibat sebagai Lucifer. Kombinasi kedua aktor ini disebut dapat menghadirkan petualangan supernatural yang menarik dan menegangkan. Namun hingga saat ini, detail cerita dan tanggal perilisan Constantine 2 masih belum diketahui.
Sumber:Republika